SARI
Penelitian ini bertujuan untuk : 1) mengetahui apakah ada minat bermain sepakbola pada siswa Putera kelas VII disejumlah 4 sekolah lanjutan tingkat pertama negeri di Kecamatan Comal Kabupaten Pemalang tahun ajaran 2006 / 2007, dan 2) mengetahui sebaerapa besar minat bermain sepakbola pada siswa Putera kelas VIII disejumlah 4 Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama Negeri di Kecamatan Comal Kabupaten Pemalang tahun ajaran 2006 / 2007.
Populasi penelitian ini adalah siswa Putera kelas VIII Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama Negeri di Kecamatan Comal Kabupaten Pemalang tahun ajaran 2006 /2007 yang berjumlah 684 siswa dari 4 sekolah yang ada. Pengambilan sampel dengan teknik random sampling sedangkan ukuran sampel ditentukan menggunakan Rumus Slovin diperoleh sampel sebanyak 87,25 siswa dibulatkan menjadi 90 siswa. Variabel penelitian ini merupakan variabel tunggal yaitu minat bermain sepakbola siswa Putera sekolah lanjutan tingkat pertama Di Kecamatan Comal Kabupaten Pemalang. Metode pengumpulan data menggunakan teknik kuesioner dan dokumentasi. Data dianalisis menggunakan analisis deskriptif persentase.
Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa telah ada minat bermain sepakbola pada siswa Putera kelas VIII SLTP Negeri di Kecamatan Comal Kabupaten Pemalang dengan bobot 91,95% yang masuk dalam kategori tinggi. Ditinjau dari tiap-tiap indikator minat menunjukkan bahwa sebagian besar siswa telah memiliki motivasi bermain sepak bola yang tinggi (92,06%), sikap terhadap pelatih dan kepelatihan olahraga sepakbola yang tinggi (95,05%), dukungan fasilitas yang tinggi (88,27%), dan dukungan mass media yang tinggi pula (94,05%).
Saran yang dapat penulis ajukan berkaitan dengan hasil penelitian ini adalah : 1) Bagi para sekolah hendakya melengkapi fasilitas,sarana dan prasarana yang mendukung serta mengadakan ekstra kulikuler permainan sepakbola. 2) para orang tua memperhatikan keingginan anak-anaknya yang masih mempunyai minat bermain sepakbola 3) Bagi masyarakat dilingkungan tempat tinggal hendaknya sering mengadakan pertandingan-pertandingan untuk berbagai cabang olahraga termasuk olahraga sepakbola sebagai sarana untuk berkompetisi dalam peningkatan prestasi olahraga masyarakat setempat.