Isikan Kata Kunci Untuk Memudahkan Pencarian

12. Pengaruh Kredit Bagi Hasil Btm Surya Mentari Terhadap Peningkatan Pendapatan Pedagang Kecil


SARI



Keberadaan Bank konvensional yang ada mengutamakan sistem bunga dalam operasiolnalnya, sedangkan Bank Syariah tidak mengenal istilah bunga tetapi yang digunakan adalah istilah bagi hasil. Perbankan dengan sistem bagi hasil dirancang demi terbinanya kebersamaan dalam menanggung resiko dan berbagi hasil usaha antara pemilik dana yang menyimpan uangnya di bank, dengan bank selaku pengelola dana dan juga masyarakat yang membutuhkan dana yang bisa berstatus sebagai peminjam atau pengelola dana. Dengan pembiayaan yang diiringi dengan bimbingan pengelolaan modal dan usaha dapat membantu meningkatkan produktifitas usaha, yang pada akhirnya akan berpengaruh terhadap peningkatan pendapatan pedagang kecil. Hal ini yang melandasi penulis untuk mengambil judul “Pengaruh kredit bagi hasil BTM Surya Mentari terhadap peningkatan pendapatan pedagang kecil di Desa Karanganyar Kecamatan Karanganyar Kabupaten Pekalongan“.

Tujuan Penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan dan menganalisis pengaruh kredit bagi hasil BTM Surya Mentari terhadap peningkatan pedapatan pedagang kecil di Desa Karanganyar Kecamatan Karanganyar Kabupaten Pekalongan.

Populasi penelitian ini adalah nasabah BTM Surya Mentari yang memperoleh kredit bagi hasil jenis Mudhorobah, yang populasinya berjumlah 130 nasabah, sampelnya berjumlah 60 dan teknik samplingnya menngunakan teknik cluster proporsional random sampling. Adapun metode pengumpulan data yang digunakan metode adalah kuesioner dan dokumentasi. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi sederhana satu prediktor.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan perhitungan koefisien korelasi antara variabel X dan variabel Y dipeoleh r hit sebesar 0,427 dan r tabel sebesar 0,254 yang berarti terdapat hubungan antara kredit bagi hasil terhadap peningkatan pendapatan pedagang kecil. Dari persamaan regresi sederhana diperoleh Y= 0,399 + 0,05682 X , Sedangkan uji hipotesis yang dilakukan dengan uji T diperoleh t hit sebesar 3,597 yang berarti bahwa Ha yang berbunyi ada pengaruh kredit bagi hasil BTM Surya Mentari terhadap peningkatan pendapatan pedagang kecil di Desa Karanganyar Kecamatan karanganyar Kabupaten Pekalongan “diterima”.

Berdasarkan kesimpulan diatas, penulis menyampaikan saran antara lain perlunya penelitian lebih lanjut mengenai variabel-variabel yang mempengaruhi pendapatan yaitu kesempatan kerja yang tersedia, kecakapan dan keahlian, motivasi kerja dan keuletan bekerja.
File Selengkapnya.....

Teman KoleksiSkripsi.com

Label

Administrasi Administrasi Negara Administrasi Niaga-Bisnis Administrasi Publik Agama Islam Akhwal Syahsiah Akuntansi Akuntansi-Auditing-Pasar Modal-Keuangan Bahasa Arab Bahasa dan Sastra Inggris Bahasa Indonesia Bahasa Inggris Bimbingan Konseling Bimbingan Penyuluhan Islam Biologi Dakwah Ekonomi Ekonomi Akuntansi Ekonomi Dan Studi pembangunan Ekonomi Manajemen Farmasi Filsafat Fisika Fisipol Free Download Skripsi Hukum Hukum Perdata Hukum Pidana Hukum Tata Negara Ilmu Hukum Ilmu Komputer Ilmu Komunikasi IPS Kebidanan Kedokteran Kedokteran - Ilmu Keperawatan - Farmasi - Kesehatan – Gigi Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Keperawatan Keperawatan dan Kesehatan Kesehatan Masyarakat Kimia Komputer Akuntansi Manajemen SDM Matematika MIPA Muamalah Olahraga Pendidikan Agama Isalam (PAI) Pendidikan Bahasa Arab Pendidikan Bahasa Indonesia Pendidikan Bahasa Inggris Pendidikan Biologi Pendidikan Ekonomi Pendidikan Fisika Pendidikan Geografi Pendidikan Kimia Pendidikan Matematika Pendidikan Olah Raga Pengembangan Masyarakat Pengembangan SDM Perbandingan Agama Perbandingan Hukum Perhotelan Perpajakan Perpustakaan Pertambangan Pertanian Peternakan PGMI PGSD PPKn Psikologi PTK PTK - Pendidikan Agama Islam Sastra dan Kebudayaan Sejarah Sejarah Islam Sistem Informasi Skripsi Lainnya Sosiologi Statistika Syari'ah Tafsir Hadist Tarbiyah Tata Boga Tata Busana Teknik Arsitektur Teknik Elektro Teknik Industri Teknik Industri-mesin-elektro-Sipil-Arsitektur Teknik Informatika Teknik Komputer Teknik Lingkungan Teknik Mesin Teknik Sipil Teknologi informasi-ilmu komputer-Sistem Informasi Tesis Farmasi Tesis Kedokteran Tips Skripsi