ABSTRAK
Penelitian ini berjudul “Usaha Meningkatkan Keterampilan Siswa Dalam Menyelesaikan Soal Kelipatan dan Kelipatan Persekutuan Suatu Bilangan Melalui Turus Persekutuan Bagi Siswa Kelas IV SD Rambeanak I Kecamatan Mungkid Kabupaten Magelang Tahun Pelajaran 2004/2005”.
Berdasarkan data siswa kelas IV tahun pelajaran 2003/2004 yang berjumlah 22 siswa, dalam pembelajaran matematika pada pokok bahasan Kelipatan dan Kelipatan Persekutuan dengan model pembelajaran tanpa menggunakan alat peraga, hasil nilai rata-rata 6,1 oleh karena itu yang menjadi masalah adalah rendahnya keterampilan siswa kelas IV SD Rambeanak I dalam menyelesaikan soal .Adapun cara untuk memecahkan masalah tersebut dilakukan melalui penelitian tindakan kelas dengan pembelajaran matematika pada pokok bahasan Kelipatan dan Kelipatan Persekutuan.
Tujuannya adalah untuk mengetahui peningkatan keterampilan siswa dalam menyelesaikan soal melalui pemanfaatan alat peraga turus persekutuan pada pembelajaran Kelipatan dan Kelipatan Persekutuan dalam memecahkan masalah yang dihadapi.
Adapun subyek penelitian adalah siswa kelas IV SD Rambeanak I dengan jumlah siswa sebanyak 28 anak yang terdiri dari 12 siswa laki-laki, 16 siswa perempuan, guru kelas IV dan seorang pengamat. Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan dengan dua siklus yaitu siklus 1 dilaksanakan dua pertemuan dan siklus 2 dilaksanakan satu pertemuan yang setiap siklus terdiri dari 4 tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi.
Sesuai dengan kondisi sekolah yang berada di daerah pedesaan, maka penelitian tindakan kelas dikatakan berhasil apabila nilai rata-rata kelas mencapai 7,5 dan ketuntasan klasikal mencapai 80%. Dari hasil refleksi pada setiap siklus nilai rata-rata pada setiap siklus menunjukkan adanya peningkatan.Pada siklus 1pertemuan pertama nilai rata-rata kelas 7,2 sedangkan pada pertemuan kedua nilai rata-rata 8,0. Pada akhir siklus 1 nilai rata-rata kelas 7,8. Pada siklus 2 nilai rata-rata kelas mencapai 8,2 sedangkan pada tes keseluruhan rata-rata kelas mencapai 7,97. Pada siklus kedua menunjukkan hasil yang baik bahkan melebihi tolok ukur keberhasilan yang ditentukan.
Dengan demikian pembelajaran dengan menggunakan alat peraga turus persekutuan, keterampilan siswa kelas IV SD Rambeanak I Kecamatan Mungkid dalam menyelesaikan soal Kelipatan dan Kelipatan Persekutuan Suatu Bilangan dapat ditingkatkan. Untuk itu disarankan agar para guru kelas IV melakukan pembelajaran matematika pokok bahasan Kelipatan dan Kelipatan Persekutuan menggunakan alat peraga turus persekutuan.