Isikan Kata Kunci Untuk Memudahkan Pencarian

632. Kinerja Kepala Madrasah Dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan

ABSTRAK Dalam dunia pendidikan ketika manusia ingin mencapai tujuan hidupnya, maka sering kita temui adanya kerjasama dengan orang lain. Hal ini dilakukan mengingat berbagai kegiatan yang terarah akan lebih mudah dicapai daripada dikerjakan sendiri. Keseluruhan proses kerjasama ini dinamakan kelembagaan. Dalam kelembagaan tersebut pasti memerlukan seseorang untuk menempati posisi sebagai pemimpin (Leader) yang melaksanakan tugasnya sebagai pemimpin. Kaitannya dengan peristiwa ini terdapat dua istilah yang harus dibedakan adalah pemimpin (Leader) yaitu orangnya, sedangkan kepemimpinan (Leadership) adalah kegiatannya. Kepemimpinan kepala sekolah/kepala madrasah tampak dalam proses membimbing, mengarahkan, mempengaruhi, dan atau menguasai pikiran-pikiran, perasaan, atau tingkah laku orang lain. Sedangkan kepemimpinan pendidikan adalah proses kegiatan mempengaruhi, menggerakkan, mengkoordinasi individu-individu/organisasi/lembaga pendidikan tertentu untuk mencapai tujuan yang telah dirumuskan. Hal yang menjadi persoalan utama dalam peningkatan mutu adalah kinerja kepala madrasah yang profesional di lembaga yang dipimpinnya sehingga lembaga yang dikelolanya dapat menjadi lembaga yang berkualitas dan mampu memenuhi harapan dan tuntutan masyarakat serta tuntutan dunia kerja. Berdasarkan rasionalitas dan realitas tersebut, maka peneliti mencoba mengangkat suatu masalah yang diformulasikan kedalam judul penelitian yaitu: "Kinerja Kepala Madrasah Dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan" (Studi Kasus Di MAN Malang I). Dipilih lokasi tersebut didasarkan pada suatu fakta bahwa MAN MALANG I merupakan lembaga Pendidikan Islam yang kualitas dan mutu pendidikannya dapat bersaing dengan lembaga pendidikan negeri atau swasta baik sekolah umum maupun madrasah. Penelitian ini membahas tentang Kinerja Kepala Madrasah Dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan" (Studi Kasus Di MAN Malang I) dengan rumusan masalah sebagai berikut: 1).Bagaimana kinerja kepala madrasah dalam meningkatkan mutu pendidikan di MAN MALANG I?; 2).Upaya-upaya apa yang dilakukan oleh kepala madrasah dalam meningkatkan mutu pendidikan di MAN MALANG I?; 3).Faktor-faktor apa saja yang dapat mempengaruhi kinerja kepala madrasah dalam meningkatkan mutu pendidikan di MAN MALANG I?. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah 1).Untuk mendeskripsikan pentingnya kinerja kepala madrasah dalam meningkatkan mutu pendidikan di MAN MALANG I; 2).Untuk mendeskripsikan upaya-upaya apa saja yang dilakukan oleh kepala madrasah dalam meningkatkan mutu pendidikan di MAN MALANG I; 3).Untuk mendeskripsikan faktor-faktor apa yang mempengaruhi kinerja kepala madrasah dalam meningkatkan mutu pendidikan di MAN MALANG I. Penelitian tentang Kinerja Kepala Madrasah Dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan" (Studi Kasus Di MAN Malang I) ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif dimana lokasi penelitian adalah MAN MALANG I. Datadatanya diperoleh langsung dari kepala sekolah, waka kurikulum, waka sarpras, waka kesiswaan, kepala TU, koordinator perpus, dewan guru, perwakilan siswa, dan pihak-pihak lain yang berkompeten di sekolah tersebut serta data-data yang telah didokumentasikan. Prosedur pengumpulan datanya menggunakan tehnik observasi (pengamatan), wawancara dan dokumentasi yang dianalisis secara deskriptif melalui proses editing. Adapun temuan sementara di lapangan menunjukkan bahwa MAN MALANG I merupakan salah satu profile madrasah yang memiliki mutu yang bagus khususnya di kota Malang. Hal ini terlihat dari antusias masyarakat untuk menyekolahkan anaknya di MAN MALANG I, kwalitas lulusan yang memiliki kompetensi dan daya saing yang tinggi, lulusan yang relevan dengan kebutuhan masyarakat, serta banyak yang diterima di PTN dan dunia kerja. Berdasarkan fenomena-fenomena tersebut, peneliti tertarik untuk mengadakan penelitian di MAN MALANG I yang khususnya berkaitan dengan kinerja kepala madrasah dalam meningkatkan mutu pendidikan di MAN MALANG I. Dari hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Upaya-upaya kepala MAN Malang I dalam meningkatkan mutu pendidikan di MAN Malang I di antaranya dengan membuat program Rencana Pengembangan Madrasah (RPM) dan Rencana Strategi (Renstra), studi banding ke sekolah unggulan, memperbaiki dan menyempurnakan infrastruktur fasilitas kelas dan sekolah, program penghijauan, serta kerja sama yang baik sekolah dengan komite sekolah, wali murid, siswa, dan semua civitas akademik. Adapun faktor pendukung kinerja kepala madrasah yang utama terletak pada kinerja guru. Sebagai kepala madrasah punya wewenang untuk memberikan reward bagi guru yang berprestasi dan memberikan punishment bagi guru yang sering lalai dalam tugasnya atau yang memiliki kinerja buruk. Sedangkan faktor penghambat dalam mencapai keberhasilan dan kesuksesan kinerja kepala MAN Malang I adalah masalah lokasi atau letak geografis yang kurang strategis, selain itu masalah dana juga menjadi penghambat bagi kinerja kepala madrasah. Kinerja kepala MAN Malang I sudah sangat baik hal ini nampak dari pemikiran selalu ingin maju dan adanya inovasi-inovasi baru dalam pendidikan yang dituangkannya ke dalam program-program sekolah serta adanya motivasi yang kuat untuk menjadikan MAN Malang I sebagai sekolah/madrasah unggulan. Adapun saran-saran dari penelitian ini sebagai berikut: 1).Peningkatan mutu pendidikan harus disertai dengan pelayanan yang terbaik bagi siswa. Karena siswa adalah modal utama bagi kelangsungan suatu lembaga pendidikan. 2).Kepala madrasah dan dewan guru diharapkan mampu membimbing dan memotivasi siswa dalam proses belajar mengajar sehingga dapat mengantarkan peserta didik pada kualitas pembelajaran yang sesuai dengan yang diharapkan.3).Menjaga keharmonisan dan sifat kekeluargaan baik kepala madrasah, guru, karyawan, siswa, dan wali murid serta lingkungan sekitar madrasah.
File Selengkapnya.....

Teman KoleksiSkripsi.com

Label

Administrasi Administrasi Negara Administrasi Niaga-Bisnis Administrasi Publik Agama Islam Akhwal Syahsiah Akuntansi Akuntansi-Auditing-Pasar Modal-Keuangan Bahasa Arab Bahasa dan Sastra Inggris Bahasa Indonesia Bahasa Inggris Bimbingan Konseling Bimbingan Penyuluhan Islam Biologi Dakwah Ekonomi Ekonomi Akuntansi Ekonomi Dan Studi pembangunan Ekonomi Manajemen Farmasi Filsafat Fisika Fisipol Free Download Skripsi Hukum Hukum Perdata Hukum Pidana Hukum Tata Negara Ilmu Hukum Ilmu Komputer Ilmu Komunikasi IPS Kebidanan Kedokteran Kedokteran - Ilmu Keperawatan - Farmasi - Kesehatan – Gigi Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Keperawatan Keperawatan dan Kesehatan Kesehatan Masyarakat Kimia Komputer Akuntansi Manajemen SDM Matematika MIPA Muamalah Olahraga Pendidikan Agama Isalam (PAI) Pendidikan Bahasa Arab Pendidikan Bahasa Indonesia Pendidikan Bahasa Inggris Pendidikan Biologi Pendidikan Ekonomi Pendidikan Fisika Pendidikan Geografi Pendidikan Kimia Pendidikan Matematika Pendidikan Olah Raga Pengembangan Masyarakat Pengembangan SDM Perbandingan Agama Perbandingan Hukum Perhotelan Perpajakan Perpustakaan Pertambangan Pertanian Peternakan PGMI PGSD PPKn Psikologi PTK PTK - Pendidikan Agama Islam Sastra dan Kebudayaan Sejarah Sejarah Islam Sistem Informasi Skripsi Lainnya Sosiologi Statistika Syari'ah Tafsir Hadist Tarbiyah Tata Boga Tata Busana Teknik Arsitektur Teknik Elektro Teknik Industri Teknik Industri-mesin-elektro-Sipil-Arsitektur Teknik Informatika Teknik Komputer Teknik Lingkungan Teknik Mesin Teknik Sipil Teknologi informasi-ilmu komputer-Sistem Informasi Tesis Farmasi Tesis Kedokteran Tips Skripsi