Isikan Kata Kunci Untuk Memudahkan Pencarian

13. Implementasi Fullday School Dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa Di Man Kandangan Kabupaten Kediri

ABSTRAK Implementasi fullday school di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Kandangan telah berjalan selama hampir 8 (delapan) tahun, yaitu mulai tahun ajarn 2001-2002 sampai dengan sekarang. Kebijakan ini dilakukan oleh kepala madrasah dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan yang bersatndart nasional. Pada awalnya implementasi fullday school di MAN Kandangan berjalan selama 4 (empat) hari yaitu hari senin sampai dengan hari kamis dan dikhususkan bagi siswa kelas XII dalam rangka meningkatkan prestasi belajar siswa dan mempersiapkan siswa MAN kandangan dalam menghadapi ujian akhir nasional (UAN). Seiring dengan keberhasilan dari implementasi fullday school yang didukung dengan manajemen madrasah yang bagus, maka pada tahun ajaran 2006-2007 kepala madrasah mengadakan perubahan dalam waktu pelaksanaannya sehingga pada saat ini implementasi fullday school berlaku bagi seluruh siswa MAN Kandangan dan berlangsung selama 3 (tiga) hari mulai hari senin hingga rabu. Sedangkan untuk hari kamis, jum’at dan sabtu difokuskan pada kegiatan non akademik supaya siswa MAN Kandangan lebih mandiri. Berdasarkan uraian di atas, maka peneliti tertarik untuk mengetahui lebih mendalam tentang implementasi fullday school dalam meningkatkan prestasi belajar siswa di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Kandangan. Terkait dengan hal tersebut, peneliti akan merumuskan masalah sebagai berikut; (1) implementasi fullday school dalam meningkatkan prestasi belajar siswa di MAN Kandangan, (2) apa saja faktor penghambat implementasi fullday school dalam meningkatkan prestasi belajar siswa di MAN Kandangan, dan (3) bagaimana upaya MAN Kandangan dalam mengatasi hambatan implementasi fullday school dalam meningkatkan prestasi belajar siswa. Adapun tujuan dari penulisan skripsi ini adalah untuk; (1) menjelaskan tentang implementasi fullday school dalam meningkatkan prestasi belajar siswa di MAN Kandangan, (2) menjelaskan tentang faktor-faktor penghambat implementasi fullday school dalam meningkatkan prestasi belajar siswa MAN Kandangan, dan (3) menjelaskan tentang upaya yang dilakukan MAN Kandangan dalam meningkatkan porestasi belajar siswa. Penelitian ini dilakukan di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Kandangan Kabupaten Kediri, dengan menggunakan pendekatan penelitian kualitatif deskriptif. Adapun metode yang digunakan dalam pengumpulan data adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sementara teknik analisis datanya adalah dengan menggunakan pendekatan penelitian kualitatif deskriptif. Kesimpulan yang dapat diambil dari hasil pembahasan dan analisis data adalah sebagai berikut; implementasi fullday school dalam meningkatkan prestasi belajar siswa di MAN Kandangan sudah berjalan dengan efektif sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan. Karena ditunjang dengan sarana dan prasarana yang sangat memadai serta tenaga pendidik yang sesuai dengan disiplin ilmu yang dimilikinya. Selain itu siswa MAN Kandangan lebih kreatif dan inovatif dalam aktifitas sehari harinya. Agar siswa tidak bosan dengan situasi dan kondisi ruang belajar yang sama pada waktu proses belajar mengajar sedang berlangsung, maka diadakan kebijakan moving class. Dengan adanya kebijakan moving class ini, maka seorang guru lebih leluasa menerapkan strategi pembelajaran yang lebih bervariasi sesuai dengan situasi dan kondisi ruang belajar. Strategi mengajar yang dipakai oleh guru harus dapat membuat siswa lebih aktif dan kreatif serta menyenangkan. Hal ini membuat motivasi belajar siswa MAN Kandangan meningkat dalam mengikuti materi pelajaran yang disampaikan oleh guru. Ada beberapa faktor yang dapat menghambat jalannya implementasi fullday school dalam meningkatkan prestasi belajar siswa di MAN Kandangan yaitu sebagai berikut; (1) sarana dan prasarana, (2) guru atau pendidik, (3) siswa atau peserta didik, dan (4) dana. Adapun upaya yang dilakukan MAN Kandangan dalam mengatasi hambatan implementasi fullday school dalam meningkatkan prestasi belajar siswa di MAN Kandangan adalah sebagai berikut; (1) pengembangan kurikulum, (2) melengkapi sarana dan prasarana, (3) sumber daya manusia yang berkualitas, dan (4) pesediaan dana yang kuat.

Teman KoleksiSkripsi.com

Label

Administrasi Administrasi Negara Administrasi Niaga-Bisnis Administrasi Publik Agama Islam Akhwal Syahsiah Akuntansi Akuntansi-Auditing-Pasar Modal-Keuangan Bahasa Arab Bahasa dan Sastra Inggris Bahasa Indonesia Bahasa Inggris Bimbingan Konseling Bimbingan Penyuluhan Islam Biologi Dakwah Ekonomi Ekonomi Akuntansi Ekonomi Dan Studi pembangunan Ekonomi Manajemen Farmasi Filsafat Fisika Fisipol Free Download Skripsi Hukum Hukum Perdata Hukum Pidana Hukum Tata Negara Ilmu Hukum Ilmu Komputer Ilmu Komunikasi IPS Kebidanan Kedokteran Kedokteran - Ilmu Keperawatan - Farmasi - Kesehatan – Gigi Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Keperawatan Keperawatan dan Kesehatan Kesehatan Masyarakat Kimia Komputer Akuntansi Manajemen SDM Matematika MIPA Muamalah Olahraga Pendidikan Agama Isalam (PAI) Pendidikan Bahasa Arab Pendidikan Bahasa Indonesia Pendidikan Bahasa Inggris Pendidikan Biologi Pendidikan Ekonomi Pendidikan Fisika Pendidikan Geografi Pendidikan Kimia Pendidikan Matematika Pendidikan Olah Raga Pengembangan Masyarakat Pengembangan SDM Perbandingan Agama Perbandingan Hukum Perhotelan Perpajakan Perpustakaan Pertambangan Pertanian Peternakan PGMI PGSD PPKn Psikologi PTK PTK - Pendidikan Agama Islam Sastra dan Kebudayaan Sejarah Sejarah Islam Sistem Informasi Skripsi Lainnya Sosiologi Statistika Syari'ah Tafsir Hadist Tarbiyah Tata Boga Tata Busana Teknik Arsitektur Teknik Elektro Teknik Industri Teknik Industri-mesin-elektro-Sipil-Arsitektur Teknik Informatika Teknik Komputer Teknik Lingkungan Teknik Mesin Teknik Sipil Teknologi informasi-ilmu komputer-Sistem Informasi Tesis Farmasi Tesis Kedokteran Tips Skripsi