Isikan Kata Kunci Untuk Memudahkan Pencarian

47. Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Upaya Tenaga Penjual Guna Meningkatkan Kinerjanya

ABSTRAKSI

Tujuan dari penelitian ini adalah pertama untuk menguji apakah ada
pengaruh dari kepercayaan diri, tantangan pekerjaan, umpan balik manajer, dan
ambiguitas peraturan terhadap upaya tenaga penjual. Kedua, untuk menguji
apakah ada pengaruh upaya tenaga penjual terhadap kinerja tenaga penjual.
Ketiga, untuk mengetahui variabel yang paling berpengaruh terhadap upaya
tenaga penjual Bank Mandiri Regional Loan Sales 7 Semarang.
Populasi penelitian ini adalah tenaga penjual Bank Mandiri Regional Loan
Sales 7 Semarang. Sampel sebanyak 114 orang diambil secara purposive
sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner, sedang pengukuran data
menggunakan 10 skala (skala 1 – sangat tidak setuju – sampai dengan skala 10 –
sangat setuju). Data dianalisis dengan menggunakan SEM melalui program
AMOS 16.0. Hasil komputasi untuk menguji model yang diajukan menunjukkan
hasil yang dapat diterima. Hasil analisis SEM menunjukkan semua hipotesis yang
diajukan dapat diterima dan kepercayaan diri merupakan faktor yang paling besar
pengaruhnya terhadap upaya tenaga penjual.
Penelitian ini berimplikasi, baik secara teoritis maupun manajerial. Pada
tataran teoritis, studi ini mendukung penelitian-penelitian terdahulu yang
mengatakan upaya tenaga penjual merupakan pendahulu dari kinerja tenaga
penjual . Pada tataran manajerial, studi ini memberi sumbangan kepada pengambil
keputusan untuk lebih memperhatikan kepercayan diri apabila ingin
meningkatkan upaya tenaga penjual Bank Mandiri Regional Loan Sales 7
Semarang.

Kata kunci : kepercayaan diri, tantangan pekerjaan, umpan balik manajer,
ambiguitas peraturan, upaya tenaga penjual, kinerja tenaga penjual.
File Selengkapnya.....

Teman KoleksiSkripsi.com

Label

Administrasi Administrasi Negara Administrasi Niaga-Bisnis Administrasi Publik Agama Islam Akhwal Syahsiah Akuntansi Akuntansi-Auditing-Pasar Modal-Keuangan Bahasa Arab Bahasa dan Sastra Inggris Bahasa Indonesia Bahasa Inggris Bimbingan Konseling Bimbingan Penyuluhan Islam Biologi Dakwah Ekonomi Ekonomi Akuntansi Ekonomi Dan Studi pembangunan Ekonomi Manajemen Farmasi Filsafat Fisika Fisipol Free Download Skripsi Hukum Hukum Perdata Hukum Pidana Hukum Tata Negara Ilmu Hukum Ilmu Komputer Ilmu Komunikasi IPS Kebidanan Kedokteran Kedokteran - Ilmu Keperawatan - Farmasi - Kesehatan – Gigi Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Keperawatan Keperawatan dan Kesehatan Kesehatan Masyarakat Kimia Komputer Akuntansi Manajemen SDM Matematika MIPA Muamalah Olahraga Pendidikan Agama Isalam (PAI) Pendidikan Bahasa Arab Pendidikan Bahasa Indonesia Pendidikan Bahasa Inggris Pendidikan Biologi Pendidikan Ekonomi Pendidikan Fisika Pendidikan Geografi Pendidikan Kimia Pendidikan Matematika Pendidikan Olah Raga Pengembangan Masyarakat Pengembangan SDM Perbandingan Agama Perbandingan Hukum Perhotelan Perpajakan Perpustakaan Pertambangan Pertanian Peternakan PGMI PGSD PPKn Psikologi PTK PTK - Pendidikan Agama Islam Sastra dan Kebudayaan Sejarah Sejarah Islam Sistem Informasi Skripsi Lainnya Sosiologi Statistika Syari'ah Tafsir Hadist Tarbiyah Tata Boga Tata Busana Teknik Arsitektur Teknik Elektro Teknik Industri Teknik Industri-mesin-elektro-Sipil-Arsitektur Teknik Informatika Teknik Komputer Teknik Lingkungan Teknik Mesin Teknik Sipil Teknologi informasi-ilmu komputer-Sistem Informasi Tesis Farmasi Tesis Kedokteran Tips Skripsi