ABSTRAK
Penelitian ini menganalisa pengaruh variabel-variabel ekonomi makro
terhadap kinerja saham. Dengan mengetahui variabel makro mana saja yang
berpengaruh, maka hasilnya akan menjadi referensi bagi investor untuk
berinvestasi pada pasar saham.Teknik analisis yang dilakukan pada penelitian ini menggunankan metode
regresi linier berganda dengan menggunakan variabel independen Inflasi, suku
bunga, kurs $ dan jumlah uang beredar terhadap variabel dependen indeks LQ4
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hanya variabel inflasi saja yang
tidak berpengaruh terhadap kinerja saham indeks LQ45. Suku bunga dan jumlah
uang beredar berpengaruh negatif , sedangkan kurs $ berpengaruh secara positif.
Pengaruh suku bunga dan jumlah uang beredar secara negatif mendukung hasil
penelitian sebelumnya, namun pengaruh kurs secara positif merupakan hasil yang
anomali dan tidak sejalan dengan penelitian sebelumnya.
Kata kunci : indeks lq45, inflasi, suku bunga, kurs $, jumlah uang beredar
File Selengkapnya.....