Isikan Kata Kunci Untuk Memudahkan Pencarian

24. Perlindungan Hukum Bagi Konsumen Akibat Perbedaan Harga Antara di Rak Dengan di Kasir Ditinjau dari UU Perlindungan Konsumen No.8 Tahun 1999

ABSTRAK

Konsumen berada pada posisi yang lemah, maka konsumen harus dilindungi oleh hukum yang sifat dan tujuannya adalah memberikan perlindungan dan kepastian hukum terhadap konsumen. Hal ini karena tingkat kesadaran pelaku usaha untuk menciptakan iklim usaha yang sehat masih minim. Akibatnya konsumenlah   yang   selalu   dirugikan.   Dalam   hal   ini   untuk   memberikan perlindungan  dan  kepastian  hukum  bagi  konsumen,  maka  lahirlah  Undang- Undang Perlindungan Konsumen, dimana Undang-Undang.
Metode Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kombinasi penelitian yuridis normatif dan yuridis empiris. Penelitian yuridis normatif yaitu mengacu kepada norma-norma hukum yang terdapat dalam peraturan perundang- undangan dan norma-norma hukum yang ada dalam masyarakat. Sementara penelitian yuridis empiris adalah penelitian permasalahan mengenai hal-hal yang bersifat yuridis dan didasarkan atas fakta-fakta yang diperoleh dari hasil penelitian dengan mengacu kepada pola-pola perilaku masyarakat yang nyata dilapangan. Data  yang  digunakan  yaitu  data  sekunder  dan  data  primer.  Data  sekunder diperoleh melalui studi kepustakaan, sedangkan data primer diperoleh dari sumber data yaitu melalui wawancara.
Dari   hasil   penelitian   diperoleh   bahwa   Perlindungan   Hukum   Bagi Konsumen Akibat Perbedaan Harga Antara Di Rak Dengan Di Kasir Ditinjau Dari UU Perlindungan Konsumen No.8 Tahun 1999 (Studi: PT. Inti Cakrawala Citra Medan). Berhubungan dengan perannya PT. Inti Cakrawala Citra sebagai pelaku usaha telah berusaha aktif dalam membuat, menyesuaikan, dan mengawasi pelaksaan kegiatan usaha yang dilakukannya. Salah satunya adalah bahwa setiap hari ada pengawasan (monitoring) terhadap perubahan harga yang di cetak di pagi hari. Jika ada perubahan harga maka, label harga akan di cetak ulang dan diserahkan kepada setiap pramuniaga di lorong masing-masing untuk digantinya. Berkaitan dengan tanggung jawabnya maka PT. Inti Cakrawala Citra memberikan tanggung jawab kepada setiap pramuniaga untuk bertanggungjawab di setiap lorong dan mereka diwajibkan mengubah harga apabila ada perubahan harga agar tidak terjadi perbedaan harga antara di rak dengan di kasir. Tetapi apabila terjadi sengketa, maka PT. Inti Cakrawala Citra akan melakukan ganti rugi yang sesuai dengan kesepakatan dengan konsumen yang menjadi korban dan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Kata Kunci: Perlindungan Konsumen, Perbedaan Harga.
File Selengkapnya.....

Teman KoleksiSkripsi.com

Label

Administrasi Administrasi Negara Administrasi Niaga-Bisnis Administrasi Publik Agama Islam Akhwal Syahsiah Akuntansi Akuntansi-Auditing-Pasar Modal-Keuangan Bahasa Arab Bahasa dan Sastra Inggris Bahasa Indonesia Bahasa Inggris Bimbingan Konseling Bimbingan Penyuluhan Islam Biologi Dakwah Ekonomi Ekonomi Akuntansi Ekonomi Dan Studi pembangunan Ekonomi Manajemen Farmasi Filsafat Fisika Fisipol Free Download Skripsi Hukum Hukum Perdata Hukum Pidana Hukum Tata Negara Ilmu Hukum Ilmu Komputer Ilmu Komunikasi IPS Kebidanan Kedokteran Kedokteran - Ilmu Keperawatan - Farmasi - Kesehatan – Gigi Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Keperawatan Keperawatan dan Kesehatan Kesehatan Masyarakat Kimia Komputer Akuntansi Manajemen SDM Matematika MIPA Muamalah Olahraga Pendidikan Agama Isalam (PAI) Pendidikan Bahasa Arab Pendidikan Bahasa Indonesia Pendidikan Bahasa Inggris Pendidikan Biologi Pendidikan Ekonomi Pendidikan Fisika Pendidikan Geografi Pendidikan Kimia Pendidikan Matematika Pendidikan Olah Raga Pengembangan Masyarakat Pengembangan SDM Perbandingan Agama Perbandingan Hukum Perhotelan Perpajakan Perpustakaan Pertambangan Pertanian Peternakan PGMI PGSD PPKn Psikologi PTK PTK - Pendidikan Agama Islam Sastra dan Kebudayaan Sejarah Sejarah Islam Sistem Informasi Skripsi Lainnya Sosiologi Statistika Syari'ah Tafsir Hadist Tarbiyah Tata Boga Tata Busana Teknik Arsitektur Teknik Elektro Teknik Industri Teknik Industri-mesin-elektro-Sipil-Arsitektur Teknik Informatika Teknik Komputer Teknik Lingkungan Teknik Mesin Teknik Sipil Teknologi informasi-ilmu komputer-Sistem Informasi Tesis Farmasi Tesis Kedokteran Tips Skripsi