Isikan Kata Kunci Untuk Memudahkan Pencarian

94. Implementasi Kegiatan Usaha Kesehatan Sekolah Di Tk Negeri Pembina Kecamatan Brebes Kabupaten Brebes.

ABSTRAK

Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) adalah bagian dari promosi kesehatan di sekolah guna meningkatkan  dan  membentuk  perilaku hidup  bersih  dan  sehat. Kegiatan UKS sering disebut dengan TRIAS UKS (tiga program pokok UKS) yaitu pendidikan kesehatan, pelayanan kesehatan, dan pemeliharaan lingkungan sekolah sehat. Pembiasaan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) juga merupakan  bagian  dari  kegiatan  UKS.  Seperti  halnya  yang  dilakukan  di  TK Negeri Pembina Brebes, misalnya dengan pengenalan dan pembiasaan PHBS. Penelitian ini untuk mendeskripsikan Implementasi kegiatan Usaha Kesehatan Sekolah di TK Negeri Pembina kecamatan Brebes kabupaten Brebes, serta faktor pendukung dan penghambat dalam pelaksanaan kegiatan UKS di TK Negeri Pembina kecamatan Brebes. Penelitian   ini   merupakan   penelitian   kualitatif  dengan menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi dalam menghimpun data. Teknik analisis data dengan model interaktif. Teknik keabsahan data menggunakan triangulasi.
Berdasarkan hasil analisis data yang dilakukan, Implementasi kegiatan Usaha Kesehatan di TK Negeri Pembina Brebes dilakukan melalui kegiatan: 1) pendidikan jasmani (motorik dan renang), 2) kebersihan dan kesehatan pribadi (kebersihan kuku, kebersihan rambut, kebersihan gigi, kebersihan telinga, cuci tangan  pakai  sabun,  dan  kebersihan  setelah  buang  air),  3)  kebersihan dan kerapihan lingkungan (kerjabakti, membuang sampah pada tempat sampah, merapikan benda, tidak meludah sembarang), 4) makan dan minuman sehat (membawa bekal dan masak), 5) pelayanan kesehatan (penyuluhan, pemberian Vitamin A, pengobatan pengukuran tinggi badan, dan menimbang berat badan), serta 6) pembinaan lingkungan sekolah sehat (kerjabakti dan kawasan tidak merokok). Serta faktor yang mendukung terlaksananya kegiatan UKS adalah dengan adanya fasilitas penunjang kegiatan, kerjasama antar warga sekolah, Dinas
Kesehatan, serta Dinas Pendidikan dan Kebudayaan.

Kata kunci: usaha kesehatan sekolah, PHBS
File Selengkapnya.....

Teman KoleksiSkripsi.com

Label

Administrasi Administrasi Negara Administrasi Niaga-Bisnis Administrasi Publik Agama Islam Akhwal Syahsiah Akuntansi Akuntansi-Auditing-Pasar Modal-Keuangan Bahasa Arab Bahasa dan Sastra Inggris Bahasa Indonesia Bahasa Inggris Bimbingan Konseling Bimbingan Penyuluhan Islam Biologi Dakwah Ekonomi Ekonomi Akuntansi Ekonomi Dan Studi pembangunan Ekonomi Manajemen Farmasi Filsafat Fisika Fisipol Free Download Skripsi Hukum Hukum Perdata Hukum Pidana Hukum Tata Negara Ilmu Hukum Ilmu Komputer Ilmu Komunikasi IPS Kebidanan Kedokteran Kedokteran - Ilmu Keperawatan - Farmasi - Kesehatan – Gigi Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Keperawatan Keperawatan dan Kesehatan Kesehatan Masyarakat Kimia Komputer Akuntansi Manajemen SDM Matematika MIPA Muamalah Olahraga Pendidikan Agama Isalam (PAI) Pendidikan Bahasa Arab Pendidikan Bahasa Indonesia Pendidikan Bahasa Inggris Pendidikan Biologi Pendidikan Ekonomi Pendidikan Fisika Pendidikan Geografi Pendidikan Kimia Pendidikan Matematika Pendidikan Olah Raga Pengembangan Masyarakat Pengembangan SDM Perbandingan Agama Perbandingan Hukum Perhotelan Perpajakan Perpustakaan Pertambangan Pertanian Peternakan PGMI PGSD PPKn Psikologi PTK PTK - Pendidikan Agama Islam Sastra dan Kebudayaan Sejarah Sejarah Islam Sistem Informasi Skripsi Lainnya Sosiologi Statistika Syari'ah Tafsir Hadist Tarbiyah Tata Boga Tata Busana Teknik Arsitektur Teknik Elektro Teknik Industri Teknik Industri-mesin-elektro-Sipil-Arsitektur Teknik Informatika Teknik Komputer Teknik Lingkungan Teknik Mesin Teknik Sipil Teknologi informasi-ilmu komputer-Sistem Informasi Tesis Farmasi Tesis Kedokteran Tips Skripsi