Isikan Kata Kunci Untuk Memudahkan Pencarian

66. Efektivitas Pelayanan dalam Penerbitan Sertifikat Hak Milik Atas Tanah

ABSTRAK
Salah satu kegiatan pendaftaran tanah adalah pemberian tanda bukti hak. Tanda yang diberikan kepada pemegang hak atas tanah adalah sertifikat. Menurut PP No. 10 Tahun 1960 disebutkan bahwa sertifikat tanah adalah salinan buku tanah  dan  surat  ukur  yang  dijahit  menjadi satu  bersama-sama  dengan  kertas sampul yang bentuknya ditentukan oleh Menteri Agraria. Sedangkan dalam PP No.24 Tahun 1997, sertifikat tanah adalah surat tanda bukti hak sebagaimana dimaksud dalam pasal 19 ayat (2) huruf c UUPA administrasi. Tetapi pendaftaran tanah yang diselenggarakan oleh Kantor Pertanahan masih dipandang negatif oleh masyarakat yang keliru mengenai pelaksanaan pendaftaran tanah seperti jangka waktu  penerbitan  sertifikat  yang  lama, biaya  yang  mahal,  dan  proses  yang berbelit-belit. Penelitian ini sendiri ditujukan untuk mengetahui bagaimana efektivitas pelayanan dalam penerbitan sertifikat hak milik atas tanah  di Kantor Pertanahan Kota Tanjung Balai.
Dalam penelitian ini, metodologi penelitian  yang dipergunakan penulis adalah  metode penelitian deskriptif  dengan  pendekatan  kualitatif  dan menggunakan metode analisis kualitatif, dengan maksud untuk memusatkan perhatian terhadap masalah-masalah atau fenomena-fenomena yang ada pada saat penelitian dilakukan. Informan kunci penelitian adalah Kepala Sub Bagian Tata Usaha Kota  Tanjung  Balai,  sedangkan  yang  menjadi  informan  utama  adalah Kepala Seksi Hak Tanah dan Pendaftaran Tanah, Kepala Sub Seksi Pengukuran dan Pemetaan, serta masyarakat yang mengurus sertifikat hak milik atas tanah.
Kesimpulan penelitian ini adalah efektivitas pelayanan dalam penerbitan sertifikat hak milik atas tanah di Kantor Pertanahan Kota Tanjung Balai masih kurang   efektif   karena   prosedur pelayanan  yang   masih   belum   dimengerti masyarakat dan efisiensi pelayanan yang kurang baik, dilihat dari waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan pendaftaran tanah sampai penerbitan sertifikat yaitu lewat dari Standar Pelayanan dan Pengaturan Pertanahan. Untuk itu diharapkan kedepannya Kantor Pertanahan Kota Tanjung Balai membenahi kembali   manajemen   waktu   yang digunakan   untuk  menyelesaikan   proses pelayanan tersebut. Hal ini untuk mewujudkan terlaksananya tertib administrasi pertanahan.


Kata Kunci: Efektivitas Pelayanan, Sertifikat Hak Milik

Teman KoleksiSkripsi.com

Label

Administrasi Administrasi Negara Administrasi Niaga-Bisnis Administrasi Publik Agama Islam Akhwal Syahsiah Akuntansi Akuntansi-Auditing-Pasar Modal-Keuangan Bahasa Arab Bahasa dan Sastra Inggris Bahasa Indonesia Bahasa Inggris Bimbingan Konseling Bimbingan Penyuluhan Islam Biologi Dakwah Ekonomi Ekonomi Akuntansi Ekonomi Dan Studi pembangunan Ekonomi Manajemen Farmasi Filsafat Fisika Fisipol Free Download Skripsi Hukum Hukum Perdata Hukum Pidana Hukum Tata Negara Ilmu Hukum Ilmu Komputer Ilmu Komunikasi IPS Kebidanan Kedokteran Kedokteran - Ilmu Keperawatan - Farmasi - Kesehatan – Gigi Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Keperawatan Keperawatan dan Kesehatan Kesehatan Masyarakat Kimia Komputer Akuntansi Manajemen SDM Matematika MIPA Muamalah Olahraga Pendidikan Agama Isalam (PAI) Pendidikan Bahasa Arab Pendidikan Bahasa Indonesia Pendidikan Bahasa Inggris Pendidikan Biologi Pendidikan Ekonomi Pendidikan Fisika Pendidikan Geografi Pendidikan Kimia Pendidikan Matematika Pendidikan Olah Raga Pengembangan Masyarakat Pengembangan SDM Perbandingan Agama Perbandingan Hukum Perhotelan Perpajakan Perpustakaan Pertambangan Pertanian Peternakan PGMI PGSD PPKn Psikologi PTK PTK - Pendidikan Agama Islam Sastra dan Kebudayaan Sejarah Sejarah Islam Sistem Informasi Skripsi Lainnya Sosiologi Statistika Syari'ah Tafsir Hadist Tarbiyah Tata Boga Tata Busana Teknik Arsitektur Teknik Elektro Teknik Industri Teknik Industri-mesin-elektro-Sipil-Arsitektur Teknik Informatika Teknik Komputer Teknik Lingkungan Teknik Mesin Teknik Sipil Teknologi informasi-ilmu komputer-Sistem Informasi Tesis Farmasi Tesis Kedokteran Tips Skripsi