ABSTRAK
Pengaruh Pengembangan Perumahan Terhadap Kehidupan Masyarakat Di Wilayah Pesisir Kelurahan Salekoe Kecamatan Wara Timur Kota Palopo (Studi Kasus Kehidupan Sosial Ekonomi Masyarakat Sekitar Pengembangan). Penelitian ini dilatar belakangi pembangunan kawasan baru untuk di wilayah pesisir yang merangsang adanya pengaruh kehidupan sosial ekonomi masyarakat asli di wilayah pengembagan. Rumusan masalah di wilayah penelitian ini adalah bagaimana pengaruh pengembangan perumahan terhadap kehidupan masyarakat di wilayah pesisir, dan bagaimana aspek yang berpengaruh tersebut dapat menunjang kehidupan masyarakat di wilayah pesisir. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh pengembangan perumahan terhadap kehidupan masyarakat pesisir dan untuk mengetahui bagaimana yang berpengaruh tersebut dapat menunjang kehidupan masyarakat di wilayah pesisir. Metode penelitian yang digunakan adalah survey lapangan dengan teknik wawancara sedangkan metode pengumpulan data dilakukan dengan penyebaran angket dan kajian data sekunder dari instansi terkait. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif presentase dan uji korelasi untuk mengetahui seberapa besar tingkat pengaruh dari variabel yang diteliti. Populasi dari penelitisn ini meliputi seluruh masyarakat kelurahan Salekoe berjumlah 5.907 jiwa, sedangkan sampel dari penelitian ini sebanyak 100 responden.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kondisi sosial ekonomi masyarakat asli pesisir dari variabel yang diamati menunjukkan bahwa tingkat pendapatan, peluang kerja memiliki pengaruh yang kuat sedangkan kesehatan dan pendidikan berpengaruh
sedang. beberapa aspek yang berpengaruh tersebut dapat menunjang kehidupan masyarakat pesisir karena berbagai kebutuhan kehidupan penghuni perumahan berupa jasa dan mengarah konsumtif, ini secara langsung melibatkan masyarakat sekitar.
Kata Kunci : pengembangan perumahan, kondisi sosial ekonomi, masyarakat pesisir.