ABSTRAK
Perguruan tinggi merupakan sebuahin stitusi yang memiliki peran penting dalam pengembangan sumber daya manusia yang berkualitas. Terdapat berbagai faktor yang dapat mendukung dalam proses pembelajaran di perguruan tinggi. Demi mencapai visi, misi dan kompetensi yang diharapkan inilah sehingga muncul berbagai faktor yang dapat mempengaruhi pelaksanaan pendidikan. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah “berapa besar dukungan faktor- faktor pendukung akademik di Fakultas Ilmu Pendidikan” yang kemudian ditinjau dari bagaimana hasil identifikasi faktor-faktor pendukung akademik mahasiswa di Fakultas Ilmu Pendidikan”.
Penelitian ini bertujuan untuk melihat berapa besar persentase faktor- faktor pendukung akademik dalam mengikuti pendidikan di Fakultas Ilmu Pendidikan. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif dimana peneliti hanya menyampaikan hasil data yang berbentuk angka dengan mendiskripsikannya menjadi bentuk kalimat sesuai data yang ada di lapangan tanpa membuat kesimpulan yang berlaku umum. Teknik pengumpulan data yang digunakan menggunakan instrument angket dengan sumber data dari mahasiswa Fakultas Ilmu Pendidikan angkatan 2011, 2012, 2013, 2014 untuk mencari faktor- faktor pendukung akademik yang meliputi: mahasiswa, dosen, kurikulum, layanan akademik, sarana dan prasarana.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor akademik, “Sedang” (75%). Jika dirinci, faktor pendukung akademik terdiri dari: mahasiswa dukungannya,“Sedang” (67%), faktor dosen dukungannya “Sedang” (82%), faktor kurikulum dukungannya “Sedang” (60%), faktor layanan akademik dukungannya “Sedang” (79%), dan faktor sarana dan prasaranan dukungannya “Sedang” (84%).
Kata Kunci :Faktor Pendukung, Akademik, Mahasiswa.
File Selengkapnya.....