ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi yang diterapkan BPRS Harta Insan Karimah Ciledug dalam Pengelolaan Risiko Pembiayaan Musyarakah dan Mudharabah, mengidentifikasi Kekuatan, Kelemahan, Peluang dan Ancaman Manajemen Risiko dengan menggunakan analisis SWOT.
Metode penelitian yang diguanakan adalah analisis kualitatif deskriptif, yang bertujuan untuk mengeksplorasi atau memotret situasi yang diteliti secara menyeluruh, dan mendalam, serta menggambarkan sifat suatu keadaan yang sedang berjalan pada saat penelitian dilakukan dengan mengumpulkan, menyusun, dan mendeskripsikan berbagai data dan informasi yang aktual agar menemukan jawaban dari permasalahan yang dibahas. Tehnik pengumpulan data yang digunakan adalah studi lapangan (field research) dan wawancara langsung dengan Bagian Tim Lending BPRS Harta Insan Karimah.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa risiko pembiayaan musyarakah dan mudharabah dipengaruhi oleh faktor internal BPRS Harta Insan Karimah yaitu dari kurang nya sumber daya manusia, sistem pembiayaan yang lemah, teknologi informasi terhadap nasabah, kebijakan prosedur. Faktor eksternal yaitu nasabah yang tidak baik, melakukan penipuan atau manipulasi, usaha nasabah yang mengalami penurunan. Strategi BPRS dalam manajemen risiko pembiayaan sudah cukup efektif hal ini menunjukkan bahwa, BPRS Harta Insan Karimah dapat menggunakan kekuatan untuk memanfaatkan peluang yaitu dengan memiliki legalitas dalam usaha, mengatasi kelemahan dengan memanfaatkan peluang yaitu meningkatnya kebutuhan jasa perbankan syariah, menggunakan kekuatan untuk menghindari ancaman yaitu memiliki margin 1,3% lebih kecil dibanding BPRS yang lain, meminimalkan kelemahan serta menghindari ancaman yaitu meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia dan memberikan pemahaman tentang keuntungan perbankan syariah bagi nasabah.
Kata kunci: Manajemen Risiko, Pembiayaan Musyarakah, Mudharabah, Analisis SWOT